Senin, 02 Februari 2009

Petro-sains,menara KL (hari ke 4)




Setelah tanya sana sini mengenai tranportasi untuk bisa sampai ke petronas dari imbi kami memtuskan untuk naik monorail saja dari stasiun Imbi ke bukit nanas,karena waktu ke petronas yang pertama kan dari masjid jamek,berhubung kunjungan petama tidak kebagian nonton petro-sains jadi hari ini balik lagi ke sana.Ternyata dari stasiun bukit nanas menara petronas kelihatan dekat sekali(kelihatannya).Di tempuh dengan jalan kaki mungkin 15 menitan,tapi hari itu zaki lagi males jalan(bosen kali ya…) jadi gantian gendong deh dengan bapaknya,huh….sampai juga akhirnya,untung banyak barengan bule-bule yang semangat banget jalannya,jadi ketularan semangat dikit(gak banyak he…he..)

Setelah membeli tiket , petualangan di petrosains di mulai dengan naik semacam kereta berbentuk bulat yang muat hanya untuk 4 orang,begitu kereta jalan langsung bunyi JRENG….suasana gelap kanan kiri banyak tampilan film dokumenter dengan layar yang lebar,bercerita tentang terbentuknya bumi dan peradaban manusia ,ada suara yang ngejelasin mamakai bahasa inggris suaranya menggema(jadi kaya film jurasik park).

Turun dari kereta kapsul dilanjutkan petualangan ke berbagai macam pameran sains,lengkaplah pokoknya,yang lucu waktu masuk ke pameran dinosaurus ada boneka dino besar banget yang bisa gerakin ekornya sambil menggumam tidak jelas,karena terus-terusan menggumam lama-lama tertangkap juga oleh telinga bahwa ternyata dino itu lagi nge-rap,Ha…ha…ada-ada saja.

Keluar petronas kira-kira jam 2(setelah sholat dan makan siang di sini)kita lanjutkan dengan naik bis jurusan bukit bintang yang melewati menara KL,kita liat monas-nya malaysia yuk,waktu nyampe pintu gerbang di cegat satpam india untuk di persilahkan naik mobil gratis yang mengantar sampai ke lokasi menara,lumayan jauh juga kalau jalan kaki tapi walaupun begitu ternyata banyak juga turis bule yang lebih enjoy jalan kaki untuk sampai menara(hebat pisan euy…),sampai di lokasi di sambut gendingan jawa(lho?kok bisa sampai sini ya…bukannya ini kesenian indonesia?),Zaki spontan langsung goyang-goyang mengikuti musik gending jawa padahal waktu lihat barongsai di mall dia nggak mau lepas dari gendongan karena takut dengar bunyi musiknya yang keras(pancen wong jowo tenan kowe le..),ketika gendingannya behenti zaki minta lagi,saya ajari zaki ngomong ke para pemainnya memakai bahasa jawa biar orangnya malu maksudnya”maleh pak de”(lagi om…).

Dari menara KL pengennya mau naik bis yang jurusan bukit bintang yang tadi kita naiki tapi karena lagi-lagi salah nyegat di halte yang salah ,bis tidak ada yang mau berhenti,karena hopeless kita nyegat taksi eh…kok nggak mau berhenti juga itu taxi,akhirnya kita putuskan jalan kaki lagi untuk sampai penginapan yang kata orang-orang situ sudah dekat (yuk…mari…..masa kalah sama bule-bule itu,semangat…ayo baris teman-teman…ayo baris)dan malam itu langsung tidur pulas setelah ikut olahraga 10000 langkah he..he

Tidak ada komentar: